Program hibah Terhubung Oleh Kebudayaan (Connections Through Culture) dirancang untuk membangun dan mengembangkan kerja sama budaya baru antara Asia Timur dan Inggris Raya. Program ini berperan penting dalam mendorong lahirnya gagasan baru dan kolaborasi yang melibatkan seniman dan organisasi budaya pada setiap tahap pengembangan.
Dalam putaran program Terhubung Oleh Kebudayaan (Connections Through Culture) kali ini, pemberian hibah difokuskan pada dua area berbeda: keberagaman dan inklusi, dan upaya penanganan perubahan iklim. Berbagai upaya kolaboratif lintas batas dan disiplin seni akan mendorong lahirnya pemikiran dan gagasan baru untuk mengatasi tantangan terkait perubahan iklim.
Pemberian hibah ditujukan untuk mendorong terbentuknya hubungan, pertukaran, dan kolaborasi baru. Diharapkan, hubungan dan kolaborasi jangka panjang akan terbentuk antara seniman, profesional di bidang kebudayaan, pelaku industri kreatif serta organisasi seni dan budaya, pusat kebudayaan, jaringan, dan kolektif.
Junita Setiawati Herlambang
Penulis, Motivator, Trainer
Junita adalah seorang Motivator Tuli dan Trainer untuk Beauty & Spa. Ia juga pernah menulis sebuah buku tentang pengalaman hidupnya yang berjudul "The Journey of Grace, Menaklukkan Dunia Tanpa Suara". Penghargaan-penghargaan yang pernah ia terima adalah di antaranya Penghargaan "Woman Hero" oleh BEM Universitas Airlangga dan Kementerian Pemberdayaan Wanita, serta Penghargaan "Perempuan Inspiratif 2019" oleh Yayasan Anne Avantie.